4.20.2009

Surat Lamaran - Contoh Surat Lamaran Bahasa Inggris 1

Di bawah ini merupakan contoh surat lamaran dalam Bahasa Inggris, yang mana tujuan dari saya meletakkan ini di blog untuk membantu teman-teman semua dalam merangkai kata-kata yang baik di surat lamaran anda semua.



Directorate of Human Resources and Development
PT Bank Kerut Indonesia
Jl. Anjani

Dear sir,
In response to your advertisement in yesterday's issue of 'Kompas' for an Accounting, I wish to offer my self for the post.

I am twenty four years old use to work as a public relation for two years. Having graduated from economic of Gajah Mungkur University and my majoring is accounting, now I feel I have the necessary qualifications to fill the vacancy you offer.

For your further information, I enclose here with my curriculum vitae, a testimonial from my academy and a recent photograph of mine. I hope you will consider this application and grant me an opportunity of an interview.


Yours faithfully



Esha Pradana

Read More......

4.14.2009

Camilan - Martabak Telur


Camilan - Martabak Telur

Adapun cara membuatnya antara lain adalah:

Bahan Kulit:
- 450 gram tepung terigu
- 3 sendok makan minyak
- 175 cc air
- 1/2 sendok teh garam

Bahan Isi:
- 120 cc minyak
- 4 siung bawang putih, cincang kasar
- 750 gram daging sapi, cincang
- 2 buah bawang merah, cincang kasar
- 1 buah bawang bombay, cincang kasar
- 2 batang daun seledri, iris halus
- 1 sendok makan kari bubuk
- 4 butir telur
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk

Cara membuat:
- Isi: panaskan minyak, masukkan bawang putih dan bawang merah, tumis hingga harum, lalu masukkan daging sapi, aduk rata, masak hingga daging berubah warna.
- Masukkan bawang bombay dan daun seledri, aduk rata, masak sebentar, lalu masukkan kari bubuk, aduk rata, masak hingga matang, angkat, dinginkan.
- Bagi adonan isi menjadi 4 bagian, letakkan tiap bagian ke dalam mangkuk, lalu masukkan sebagian telur, daun bawang, garam, dan merica bubuk ke dalam tiap mangkuk, aduk rata, sisihkan.
- Kulit: campur semua bahan, uleni hingga rata dan kalis, lalu tutupi dengan selembar plastik, diamkan selama 2 jam.
- Bagi adonan kulit menjadi 4 bagian, lalu bentuk tiap bagian menjadi bulatan, tarik hingga menjadi tipis dan berbentuk lingkaran besar, sisihkan.
- Panaskan 2 sendok makan minyak, lalu letakkan 1 bagian adonan kulit di bagian tengahnya, tambahkan 1 bagian adonan isi di bagian tengah kulit, ratakan, lipat sisi-sisi kulitnya hingga menutupi seluruh bagian isi.
- Goreng martabak hingga berwarna kecoklatan di salah satu sisinya, balik, goreng lagi hingga berwarna kecoklatan sisi lainnya, lalu angkat, tiriskan, ulangi hingga semua bahan habis.
- Biasanya martabak telur disajikan bersama-sama dengan Acar Sayur Kuning dan cabai rawit.

Untuk 4 orang

Read More......

Cake - Normandy Tart


Cake - Normandy Tart

Adapun cara membuatnya antara lain adalah:

Bahan Kulit:
- 225 gram tepung terigu, ayak
- 150 gram mentega/margarin
- 1 butir telur
- 55 gram gula kastar
- 1 sendok teh vanili ekstrak
- 1 sendok makan air
- 1/2 sendok teh garam

Bahan Isi:
- 3 buah apel, potong masing-masing menjadi 8 bagian
- 1 buah jeruk lemon, ambil airnya
- 2 butir telur
- 60 gram gula kastar
- 1 sendok teh kayu manis bubuk
- 200 cc susu krim

Bahan Pelengkap:
- 3 sendok makan gula bubuk

Cara membuat:
- Isi: campur apel dan air jeruk lemon, aduk rata, lalu simpan dalam kulkas hingga siap untuk dipakai.
- Campur telur, kuning telur, dan gula kastar, kocok hingga rata, lalu masukkan kayu manis bubuk dan susu krim, kocok hingga rata, sisihkan.
- Kulit: campur telur dan air, kocok hingga rata, lalu sisihkan.
- Campur tepung terigu dan mentega, aduk hingga rata dan berbentuk butiran-butiran kecil, lalu buat lubang di bagian tengahnya.
- Masukkan campuran telur tadi, gula kastar, vanili ekstrak, dan garam, aduk rata, uleni hingga kalis, lalu tutupi dengan selembar plastik, simpan dalam kulkas selama 20 menit.
- Siapkan loyang bulat diameter 22 cm, olesi dengan sedikit mentega, lalu simpan dalam kulkas hingga siap untuk dipakai.

Ukuran porsi: 6 potong

Read More......

Cake - Kue Bola-bola Coklat


Cake - Kue Bola-bola Coklat

Adapun cara membuatnya antara lain adalah:

Bahan:
- 250 gram biskuit coklat
- 50 gram kismis, cincang kasar
- 2 sendok makan rum
- 1/2 sendok teh pasta moka
- 125 cc susu kental manis coklat
- 100 gram coklat/meisjes
- 5 buah ceri merah, potong dadu kecil

Cara membuat:
- Haluskan biskuit coklat hingga benar-benar halus, lalu tambahkan kismis, rum, pasta moka, dan susu kental manis coklat, aduk hingga rata.
- Bagi adonan menjadi 20 bagian, bentuk menjadi bola-bola, lalu taruh dalam wadah, simpan dalam kulkas selama 2 jam agar padat.
- Celupkan bola-bola coklat ke dalam sisa susu kental manis coklat, angkat, gulingkan dalam coklat/meisjes hingga rata, lalu taburi atasnya dengan sebagian ceri merah.

Ukuran porsi: 20 potong

Read More......

Cake - Cake Tape Kismis


Cake - Cake Tape Kismis

Adapun cara membuatnya antara lain adalah:

Bahan-bahan:
- 250 gram mentega/margarin
- 150 gram gula pasir
- 1/2 sendok teh garam
- 300 gram tape singkong, buang seratnya
- 100 cc santan
- 6 butir telur
- 180 gram tepung terigu, ayak
- 100 gram kismis, taburi dengan sedikit tepung terigu, aduk rata

Cara membuat:
- Campur tape singkong dan santan, lalu blender hingga halus dan rata, sisihkan.
- Campur mentega, gula, dan garam, kocok hingga lembut, lalu tambahkan adonan tape tadi, kocok kembali hingga lembut.
- Masukkan 2 sendok makan tepung terigu, kocok hingga rata, lalu tambahkan telur satu per satu sambil terus dikocok hingga rata dan mengembang.
- Masukkan sisa tepung terigu sedikit-sedikit, aduk rata, lalu tambahkan kismis, aduk rata.
- Siapkan loyang bulat yang berlubang tengahnya, olesi dengan sedikit mentega, lalu tuang adonan ke dalamnya, panggang dalam oven hingga matang dan berwarna kecoklatan, angkat, sajikan.

Untuk 25 potong

Read More......

Cake - Cake Coklat Susu


Cake - Cake Coklat Susu

Adapun cara membuatnya antara lain adalah:

Bahan Cake:
- 185 gram mentega/margarin
- 1/2 sendok teh vanili
- 275 gram gula halus
- 4 butir telur
- 75 cc susu cair
- 150 gram tepung terigu
- 1/2 sendok teh baking powder
- 50 gram coklat bubuk

Lapisan:
- 300 gram coklat masak pekat, cincang
- 125 gram mentega/margarin

Cara membuat
- Cake: campur tepung terigu, baking powder, dan coklat bubuk, aduk hingga rata, lalu ayak, sisihkan.
- Campur mentega, vanili, dan gula, kocok hingga kental, lalu masukkan telur satu per satu sambil terus dikocok hingga rata.
- Masukkan campuran tepung tadi sedikit-sedikit bergantian dengan susu cair, aduk hingga rata.
- Siapkan loyang dengan diameter 20 cm, olesi dengan sedikit mentega, lapisi dengan kertas roti, lalu taburi dengan sedikit tepung terigu.
- Tuang adonan cake ke dalam loyang, ratakan, lalu panggang dalam oven (180 derajat Celsius, 45 menit) hingga matang, angkat.
- Keluarkan cake dari loyang, dinginkan, lalu belah cake membujur menjadi 2 bagian, sisihkan.
- Lapisan: masak coklat masak pekat hingga meleleh, angkat, lalu masukkan mentega, aduk hingga mentega meleleh dan licin.
- Ambil cake bagian bawah, lalu olesi bekas belahan cake dengan sebagian adonan lapisan, ratakan, satukan cake kembali, hiasi permukaan cake dengan sisa adonan lapisan.

Untuk 12 potong

Read More......

4.06.2009

Download Jurnal Gratis


Pusing mencari jurnal...????
Sama seperti saya ketika membutuhkan bahan pustakan ternyata bahan pustaka yang diperlukan tersebut tidak terdapat di perpustakaan kampus saya. Adapun saya mencarinya melalui internet.
Setelah bolak balik kesana kemari akhirnya dapat juga. Nih saya beri informasi dan cara download gratisnya..

Salah satu website pemberi jurnal gratis adalah www.ssrn.com.
Website ini berisi puluhan bahkan ribuan jurnal dan karya ilmiah yang isinya sangat-sangat mumpuni. Mulai dari jaman dahulu kala (zaman kakek nenek kita..hehehe) hingga di zaman serba modern sekarang ini.
Nah langsung saja, kasihan ngeliat pembaca udah gatel tangan dan matanya yang udah mau ngedownload tuh jurnal...hehehehe

Adapun tahapan mendownloadnya adalah:

- Pertama-tama buka dulu website ssrn dengan mengklik alamat di bawah ini
www.ssrn.com
- Setealh connect, kita akan dihadapkan pada "home"
- cari ikon SEARCH di toolbar bagian atas
- Kemudian klik SEARCH
- Kemudian ketikkan judul jurnal yang ingin anda download
- Silahkan isi di Search Term(s) untuk keseluruhan atau sebagian judul jurnal Author(s) untuk nama pengarangnya
- Setelah anda ketikkan dengan benar klik SEARCH atu enter
- Jika ingin mendownload gratis, pilih dan kliklah judul jurnal yang tidak ada garis ikon merah dan gambar dollarnya:
Tetapi pilihlah seperti gambar di bawah ini:
- Setelah terbuka, klik lah icon download
- kemudian silahkan lokasi untuk mendownload
- Klik save atau start download pada software download anda
- Tunggu prosesnya
- Selesai dah

Maaf, jikalau kata-katanya masih amburadul. Maklum masih pemula...
hehehehe

Read More......

CAMILAN - PISANG GORENG KIPAS (RENYAH)


CAMILAN - PISANG GORENG KIPAS (RENYAH)

Adapun cara membuatnya antara lain adalah:

Bahan:
- 1 sisir pisang kepok merah, pilih yang tua tetapi belum kuning
- 100 gr tepung terigu
- 2 butir putih telur, kock rata
- 50 gr tepung kanji
- 100 gr tepung beras
- 1 sdm air kapur sirih
- 100 ml air
- 1/4 sdt garam
- 1500 ml minyak goreng

Cara membuat:
- Kupas pisang,belah-belah pisang menjadi 4 bagian tetapi jangan sampai tertutup. Mekarkan hingga membentuk kipas.
- Campur tepung terigu, tepung beras, tepung kanji, garam & putih telur. Aduk hingga tercampur rata.
- Tuangkan air & air kapur sirih, aduk hingga adonan tercampur rata & licin.
- Panaskan 2 wajan berisi minyak dengan suhu yang berbeda.
- Celupkan pisang dalam adonan terigu lalu masukkan dalam wajan berisi minyak panas tinggi. goreng selama 3 menit angkat.
- Masukkan pisang goreng dalam wajan berisi minyak bersuhu sedang. Goreng hingga matang & warnanya kecoklatan. Angkat tiriskan.
-Sajikan.

Sumber: Tabloid NYATA, III Maret 2009

Read More......

CAMILAN - PASTEL TAHU GORENG


CAMILAN - PASTEL TAHU GORENG

Adapun cara membuatnya antara lain adalah:

Bahan kulit:
- Tahu putih 800 gr, haluskan
- Minyak goreng 500 ml
- Telur ayam 1 butir
- Bawang putih 4 siung, haluskan
- Merica bubuk 1/2 sdt
- Garam secukupnya

Bahan isi:
- Daging sapi cincang 100 gr
- Cabai merah 1 buah, iris serong
- Kentang 100 gr, kupas potong dadu kecil
- Daun bawang 1 batang, iris halus
- Santan 150 ml
- Kecap manis 3 sdm

Bumbu halus:
- Bawang merah 5 butir
- Bawang putih 4 siung
- Cabai merah 7 buah
- Ketumbar bubuk 1/4 sdt
- Pala bubuk 1/8 sdt
- Merica bubuk 1/2 sdt
- Garam secukupnya

Cara membuat:
- Adonan isi: Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan daging sapi, santan & kecap manis. Aduk rata, tambahkan kentang & daun bawang. Masak matang, angkat.
- Adonan kulit: Campur semua bahan kecuali minyak goreng. Aduk rata
- Oles cetakan dengan minyak, masukkan adonan tahu, buat lubang ditengahnya. Beri isi secukupnya, lalu tutup dengan adonan tahu. Padatkan.
- Kukus hingga matang. Angkat, dinginkan. Lepaskan dari cetakan.
- Panaskan minyak, goreng tahu isi hingga kuning kecoklatan & matang. Angkat, tiriskan.
- Sajikan hangat.

Untuk 11 buah

Sumber: Tabloid NYATA, III Maret 2009

Read More......

CAMILAN - PASTEL SINGKONG AYAM PEDAS


CAMILAN - PASTEL SINGKONG AYAM PEDAS

Adapun cara membuatnya antara lain adalah:

Bahan:
- Singkong 500 gr, kupas
- Margarin 1 sdm
- Kuning telur 1 butir
- Gula pasir 2 sdm
- Garam secukupnya
- Kuning telur 1 butir, untuk olesan
- Keju parut secukupnya, untuk taburan

Bahan isi:
- Daging ayam 150 gr, potong dadu kecil
- Bawang putih 2 siung, cincang
- Bawang bombay cincang 2 sdm
- Tomat merah 1 buah, rebus, kupas
- Saus sambal 2 sdm
- Keju parut 50 gr
- Oregano bubuk 1/2 sdt
- Merica bubuk 1/2 sdt
- Cabai bubuk 1 sdt
- Garam secukupnya

Cara membuat:
- Adonan isi: Panaskan minyak, tumis bawang bombay & bawang putih hingga harum.
- Masukkan ayam, masak hingga berubah warna. Tambahkan saus sambal, tomat, merica, garam, keju, cabai bubuk & oregano. Aduk rata, masak hingga matang. Angkat.
- Adonan kulit: Campur singkong, margarin, kuning telur, gula & garam. Aduk hingga rata.
- Masukkan adonan kulit dalam cup aluminium foil yang telah dioles margarin. Lapisi adonan isi, tutup lagi dengan adonan singkong. Padatkan.
- Oles permukaannya dengan kuning telur, taburi keu parut.
- Panggang hingga matang. Angkat & sajikan.

Untuk 12 buah

Sumber: Tabloid NYATA, III Maret 2009

Read More......