Camilan - Risoles Ayam Oat
Cara membuat dan bahan-bahan yang akan digunakan untuk membuat makanan ini antara lain adalah
Bahan:
- Roti tawar tanpa kulit 10 lembar
- Minyak goreng 500 ml
- Oatmeal 75 gr
- Telur ayam 2 butir
- Mayonaise secukupnya
Isi:
- Daging ayam 150 gr, rebus, suwir
- Jamur kancing 10 buah, iris tipis
- Bawang bombay cincang 2 sdm
- Bawang putih 1 siung, cincang
- Kaldu ayam 100 ml
- Bubuk cabai 1 sdt
- Merica bubuk 1/2 sdt
- Garan secukupnya
Cara Membuat:
- Isi: tumis bawang bombay & bawang putih hingga harum. Masukkan daging ayam, jamur kancing, & kaldu ayam. Aduk hingga rata.
- Tambahkan bubuk cabai, merica & garam. Masak hingga bumbu meresap. Angkat.
- Ambil 1 lembar roti, gilas dengan rolling pin, oles dengan mayonaise, beri isi secukupnya. Gulung & padatkan, tusuk bagian tepi roti dengan tusuk gigi.
- Celupkan roti dalam telur lalu balut dengan oatmeal hingga rata. Lakukan hingga adonan habis.
- Panaskan minyak, goreng risoles hingga kuning kecoklatan. Angkat & tiriskan.
- Sajikan hangat dengan mayonaise.
Untuk 10 buah
Sumber dari Tabloid Nyata Edisi 1966 tertanggal 11 maret 2009
Tidak ada komentar:
Posting Komentar